√ Kode ICD 10 Hemiparese 2022 : Penyebab, Gejala & Pengobatan

Kode ICD 10 Hemiparese – International Statistical Classification of Diseases and Related Health Problems atau lebih dikenal ICD merupakan suatu sistem klasifikasi penyakit dan beragam jenis. Tidak hanya penyakit namun juga tanda-tanda, kelainan, komplain dan penyebab eksternal dari suatu penyakit.


Yang mana di setiap kondisi kesehatan nantinya akan memiliki atau diberikan kode yang berbeda satu sama lain. Dari penyakit maupun masalah kesehatan yang bisa menyerang tubuh manusia dari ujung kepala sampai ujung kaki akan memiliki kode ICD yang berbeda-beda.




Bahkan, jenis penyakitnya sama namun memiliki letak atau posisi yang berbeda kode ICD 10 nya juga akan berbeda. Jadi dengan begitu, dapat dipastikan kode ICD 10 ini bisa dikatakan sangat banyak dan tidak mudah untuk diingat satu persatu.


Nah, kali ini kodebpjs.com akan sampaikan informasi mengenai salah satu kode ICD dari penyakit atau gangguan bernama hemiparese. Mungkin banyak orang yang menanyakan sebenarnya hemiparese itu sendiri masalah kesehatan seperti apa dan kode ICD apa?


Kode ICD 10 Hemiparese Penyebab Gejala Pengobatan


Lebih jelas akan kode ICD dari penyakit hemiparese, berikut akan disampaikan secara lengkap. Jadi, terus untuk simak pembahasan kode ICD 10 ini sampai akhir, sehingga rasa penasaran Anda akan kode ICD 10 ini akan terjawabkan.


Apa Itu Hemiparese


Apa Itu Hemiparese


Hemiparese atau hemiparesis merupakan penyakit di mana ada bagian tubuh pada salah satu sisi tubuh (kanan atau kiri) yang mulai melemah dan sehingga mengakibatkan susah untuk digerakkan. Penderita penyakit stroke biasanya juga mengalami hemiparese terlebih dahulu.


Selain itu penderita hemiparesis biasanya juga akan mengalami kelemahan pada beberapa bagian tubuh. Seperti misalnya otot wajah, tangan, lengan, kaki, dan dada. Mungkin itulah yang kerap terjadi dan sering menyerang penderita.


Kode ICD 10 Hemiparese


Kode ICD 10 Hemiparese


Lalu untuk kode ICD 10 sendiri itu apa? Ya, penyakit atau kondisi kesehatan hemiparese akan diberikan kode ICD G81. Di mana kode ini jelas akan berbeda dengan kode ICD 10 penyakit atau kondisi kesehatan lainnya yang menyerang tubuh manusia.


Bahkan dengan penyebab utamanya yaitu STROKE, hemiparese akan memiliki kode ICD 10 yang berbeda satu sama lain. Dengan begitu, adanya kode ICD 10 hemiparese bisa bermanfaat bagi yang membutuhkan dan memerlukan.


Penyebab Hemiparese


Penyebab Hemiparese


Jika sudah tahu mengenai kode ICD 10 nya, Anda juga perlu tahu mengenai penyebab mengapa seorang terserang penyakit bernama hemiparese. Yang mana penyebab penyakit hemiparese pertama yaitu terjadi karena adanya trauma pada otak, tumor otak maupun kerusakan sel saraf.


Hal tersebutlah yang nantinya membuat korteks otak mengalami kerusakan, sehingga aliran darah yang menuju ke area otak akan menjadi terhambat. Di mana hambatan aliran darah ke sisi otak tertentu inilah yang membuat bagian-bagian pada salah satu sisi tubuh tertentu menjadi melemah.


Selain itu, adanya sebuah kerusakan jaringan juga bisa mengakibatkan pendarahan dan bisa saja memicu seorang terserang penyakit hemiparese. Namun kerusakkan otak paling utama disebabkan oleh stroke.


Gejala Hemiparese


Gejala Hemiparese


Lalu apa gejala yang muncul pada penderita hemiparese? Secara umum gejala yang ditunjukkan secara langsung dari si penderita seperti tidak bisa menggerakkan otot wajah, otot pernafasan, lengan, tangan serta tungkai. Lemahnya otot-otot tersebut akan tergantung dari parahnya gangguan yang terjadi di otak. Gejala lainnya seperti:



  • Aktivitas sehari-hari terasa sulit atas keterbatasan gerak.

  • Gangguan berbicara/bicara sulit.

  • Hilang keseimbangan tubuh.

  • Koordinasi gerak terbatasi dan mudah terganggu.

  • Lemahnya otot.

  • Sulit pegang sesuatu.

  • Tidak bisa dibawa berjalan.


Pengobatan Hemiparese


Pengobatan Hemiparese


Jika sudah mengalami gejala-gejala hemiparese di atas, maka segeralah untuk datang dan konsultasikan ke dokter. Kemudian dokter akan mendiagnosis penyakitnya dan memberikan pengobatan yang tepat atas gejala-gejala yang muncul.


Namun untuk hemiparese sendiri, ada beberapa pilihan pengobatan untuk penderita hemiparese. Seperti misalnya:


1. Modified Constraint-Induced Therapy (mCIT)


mCIT sendiri ialah sebuah perawatan hemiparese yang bekerja pada otot lengan yang melemah. Secara umum, tidak semua penderita hemiparese bisa menerima pengobatan mCIT.


2. Motor Imagery (IM)


Motor imagery ialah sebuah perawatan untuk orang dengan hemiparese yang membayangkan bahwa penderita menggunakan bagian tubuh yang lemah. Dengan bayangan inilah nantinya penderita bisa mengaktifkan otak dan otot di bagian tertentu.


3. Stimulasi listrik


Pengobatan selanjutnya bisa dengan stimulasi listrik. Di mana pengobatan atau perawatan ini dilakukan dengan menempatkan elektroda elektrik kecil pada otot yang lemah, sehingga otot akan terstimulasi untuk bergerak.


4. Terapi


Pengobatan pertama yang bisa dicoba untuk mengobati hemiparese adalah melakukan terapi fisik kepada seorang fisioterapis. Dengan fisioterapis inilah, Anda bisa lakukan gerakan yang bisa melatih keseimbangan dan koordinasi gerakan.


Pencegahan Hemiparese


Pencegahan Hemiparese


Jika sudah tahu pengertian, kode ICD 10, penyebab, gejala dan pengobatan penyakit hemiparese. Maka Anda juga perlu untuk tahu mengenai pencegahan yang bisa dilakukan. Karena salah satu penyebab hemiparese ialah stroke, maka ada beberapa cara untuk hindari penyakit ini, seperti:



  • Cegah diabetes.

  • Hentikan kebiasaan merokok.

  • Olahraga rutin.

  • Turunkan berat badan.

  • Turunkan tekanan darah.


Seperti itu kiranya informasi yang dapat kodebpjs.com sampaikan untuk Anda mengenai kode ICD 10 dan informasi penting lainnya dari penyakit bernama hemiparese. Semoga adanya kode hemiparese di atas bisa bermanfaat dan berguna bagi semua yang membutuhkan.


0 Response to "√ Kode ICD 10 Hemiparese 2022 : Penyebab, Gejala & Pengobatan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel